Terus menerus larut dalam kesedihan karena putus cinta tidak akan memberikan keuntungan apapun untuk diri Anda. Faktanya banyak hal-hal yang akan merugikan Anda jika terus larut dalam kesedihan akibat putus cinta. Dari pada menangis dan mengurung diri dalam kamar, lebih baik tata ulang hidup Anda.
Belajarlah dari masa lalu yang membuat Anda sedih dan jadikanlah hal itu sebagai bekal untuk mendapatkan yang terbaik. Karena kegagalan merupakan kesuksesan yang tertunda.
1. Tidak ada yang salah dengan status singleTidak perlu malu, apalagi merasa berdosa karena berstatus single. Putus cinta itu hal yang biasa dalam kehidupan asmara semua orang. Jadi, jangan sampai putus cinta membuat membunuh semangat hidup Anda. Ingat! Tidak ada mantan, langit juga masih biru, bunga masih mekar. Nikmatilah hidup dan jangan larut dalam kesedihan.
2. Anda tidak bisa mengubahnyaMengubah seseorang menjadi seperti apa yang Anda inginkan itu merupakan hal yang mustahil. Jika Anda tetap memaksakan hal itu bisa saja Anda dikategorikan dalam orang yang egois. Kebanyakan orang pasti menginginkan pasangan yang sesuai dengan keinginannya. Tapi keputusan untuk merubah pasangan menjadi seperti yang Anda inginkan itu hanya akan mengganggu hubungan Anda. Jika Anda ingin tetap menjadi kekasihnya, maka terimalah dia dengan apa adanya.
3. Komunikasi, percaya dan saling menghormati itu pentingKomunikasi, percaya dan saling menghormati adalah 3 hal yang sering kali menjadi pemicu masalah dalam hubungan asmara. Ketika 3 hal itu tidak dilakukan maka perselisihan paham hingga pertengkaranlah yang terjadi. Dan dari sinilah Anda harus mulai belajar memperbaiki diri, bahawa hubungan asmara bukan sekedar status tapi adalah hubungan yang membangun, percaya dan saling menghargai.
4. Hidup masih berjalanAda ataupun sang mantan, hidup Anda masih terus berjalan dan harus dijalani. Air mata dan kesedihan tidak akan mengembalika dia kepada Anda. Dan perlu Anda tahu hidup Anda labih berharga dibandingkan dengan kehadirannya.
Dan yang paling penting adalah Anda harus tahu bahwa putus cinta bukanlah akhir dari segalanya. Hidup masih berjalan, temukan cinta Anda yang sesungguhnya dalam kehidupan yang masih ada.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Artikel Asmara
dengan judul 4 Pelajaran yang Bisa Didapat Dari Putus Cinta. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL https://publixnews.blogspot.com/2012/04/4-pelajaran-yang-bisa-didapat-dari.html. Terima kasih!
Ditulis oleh:
publixnews - Senin, 30 April 2012
Belum ada komentar untuk "4 Pelajaran yang Bisa Didapat Dari Putus Cinta"
Posting Komentar